Praktik Magang Prodi Manajemen Pendidikan Islam Uin Walisongo Semarang

LIBRARY.UPGRIS.AC.ID _ Praktik magang merupakan kegiatan yang dilakukan oleh mahasiswa memasuki semester 6. Perpustakaan selain mengolah bahan Pustaka juga mengolah administrasi perpustakaan yang berkaitan dengan administrasi, manajemen dan keuangan. Oleh karena itu praktik magang ini tidak hanya dari prodi perpustakaan, tetapi juga manajemen perkantoran. Seperti mahasiswa prodi Manajemen Pendidikan Islam dari UIN Walisongo Semarang.

Praktik magang perpustakaan dari UIN Walisongo merupakan kegitan yang sudah kesekian kalinya dilakukan. Dari kegiatan ini akan menjalin hubungan baik antar kedua instansi yang nantinya dapat diaplikasikan dalam bentuk kegiatan lain. Hubungan baik antar Perpustakaan akan menambah semangat dalam memajukan perpustakaan dan dalam rangka tridarma perguruan tinggi.

Praktik magang merupakan kegiatan positif, karena mahasiswa dapat mengetahui banyak hal tentang perpustakaan dan administrasi perpustakaan. Praktik magang Mahasiswa Uin Walisongo berlangsung selama 2 bulan diikuti oleh 5 mahasiswa. Dimulai sejak awal September dan berakhir di bulan  Oktober. Para mahasiswa mengaku senang karena selama praktik dibimbing dan diarahkan langsung oleh pustakawan.

Ayyub ketua magang mengatakan “mendapat ilmu baru dari pengelolaan perpustakaan, dan mendapat pengetahuan baru”. “selama ini saya tidak tahu bagaimana cara mengolah buku, ternyata banyak tahap yang harus dilalui” imbuhnya.  Laila rekan satu tim mengapresiasi “Alhamdulillah petugas ramah, mau membimbing dari awal hingga akhir, kami mendapatkan banyak ilmu baru di perpustakaan ini”.

Sementara itu Henny Sumarsono selaku kepala perpustakaan mengatakan” pada intinya kami akan menyambut dengan senang hati apabila ada mahasiswa yang ingin praktik magang di perpustakaan kami”. “ soal bimbingan, nanti akan langsung dipandu dan dibimbing oleh pustakawan dan staff yang sudah mumpuni dan berpengalaman”. Imbuhnya. etc